Software Desain Grafis Yang Paling Banyak Digunakan

Software Desain Grafis
Software Desain Grafis
Software Desain Grafis

Mari kita belajar dan berbagi ilmu lagi di Teknosia. Pada artikel malam ini, saya ingin membahas seputar desain grafis. Desain grafis adalah sebuah desain yang dibuat menggunakan komputer atau laptop dan menghasilkan sebuah karya seni yang indah. Kadang tidak sedikit yang menanyakan kepada desainer-desainer grafis tentang software atau aplikasi apa yang digunakan sehingga bisa menghasilkan karya seni tersebut. Saya juga dulu mempunyai pertanyaan seperti itu dibenak saya. Sebelumnya telah saya tulis Software Gratis untuk Desain Grafis kamu bisa membacanya terlbih dahulu.

Software Desain Grafis

Daftar Isi

Maka dari itu, dalam artikel ini saya akan mengulas  software desain grafis terbaik yang paling banyak digunakan oleh desainer grafis. Bagi kamu yang belum mengetahui apa itu software, software atau perangkat lunak adalah sebuah program aplikasi yang terinstall pada komputer atau laptop dan bisa digunakan sesuai dengan fungsinya. Baiklah, berikut dibawah ini software desain grafis yang paling banyak digunakan versi jagotutorial.

Read More
Software Desain Grafis
Software Desain Grafis

Software Desain Grafis Paling Banyak di Gunakan

1. CorelDraw

Software Desain Grafis Paling Banyak di Gunakan
Software Desain Grafis

Siapa yang tidak kenal dengan salah satu produk terbaik dari perusahaan Corel ini? CorelDraw adalah software terbaik dan paling banyak digunakan untuk membuat sebuah desain grafis. Dengan menggunakan CorelDraw, kamu bisa membuat banyak sekali desain grafis, mulai dari vektor, flat desain, line art, poster, pamflet dan masih banyak yang lainnya. Kamu juga tidak akan sulit untuk menguasai semua fungsi dari tools yang terdapat didalam software CorelDraw. CorelDraw juga merupakan software yang saya gunakan untuk membuat berbagai macam desain grafis.

Kelebihan CorelDraw

  1. Gambar vektor yang dibuat menggunakan CorelDraw bisa dizoom hingga ratusan kali tetapi kualitas gambarnya tidak akan pecah dan sangat berkualitas.
  2. Tools atau peralatan yang ada didalam CorelDraw bisa digunakan dengan mudah dan mudah diakses karena letaknya yang secara default berada disebelah kiri lembar kerja.
  3. Fiturnya yang banyak akan memudahkan kamu dalam membuat desain grafis.
  4. Karena kepopulerannya, banyak pengguna CorelDraw yang membuat tutorial-tutorial dan komunitas atau grup yang secara khusus membahas pembuatan desain grafis menggunakan software CorelDraw.

2. Adobe Illustrator

Software Desain Grafis
Software Desain Grafis
Selanjutnya ada sebuah program software besutan perusahaan desain grafis terkenal, Adobe. Adobe Illustrator dipilih banyak desainer sebagai software untuk membuat desain grafis bukan tanpa alasan. Saudara Adobe Photoshop ini mempunyai tampilan yang user-friendly dan hampir mirip dengan Adobe Photoshop sendiri, sehingga pengguna yang sudah sering menggunakan Adobe Photoshop akan dengan mudah beradaptasi dengan Adobe Illustrator. Selain itu, Adobe Illustrator juga disebut sebagai software desain grafis terbaik untuk membuat vektor.

Kelebihan Adobe Illustrator

  1. Software desain grafis terbaik untuk membuat vektor.
  2. Tampilan yang user-friendly dan interface yang memudahkan penggunanya.
  3. Adanya tutorial-tutorial singkat bagi kamu yang pertama kali menggunakannya.
  4. Tutorial-tutorialnya sudah banyak sekali bertebaran di internet dan bisa dengan mudah kamu akses.

3. Adobe InDesign

Software Desain Grafis
Software Desain Grafis
Software Desain Grafis Adobe InDesign

Mungkin tidak banyak orang yang mengetahui produk perusahaan Adobe yang satu ini, karena Adobe InDesign adalah software desain grafis yang khusus diperuntukkan kepada desainer yang bekerja di sebuah perusahaan penerbitan. Dengan menggunakan Adobe InDesign, kamu bisa membuat sebuah layout majalah, koran, buku dan CV dengan sangat mudah.

Kelebihan Adobe InDesign

  1. Satu-satunya software desain grafis untuk membuat layout majalah, koran, buku, dan CV yang paling populer
  2. Fitur yang ditawarkan sangat banyak
  3. Dengan menggunakan software Adobe InDesign, kamu bisa membuat sebuah desain grafis layout majalah, koran, buku, dan CV yang indah.

4. Adobe Photoshop

5 Software Desain Grafis Yang Paling Banyak Digunakan

Siapa yang tidak kenal dengan software yang satu ini? Adobe Photoshop sangat terkenal dikalangan pengguna komputer karena kehebatannya yang memungkinkan penggunanya untuk memanipulasi berbagai macam gambar dengan efek yang sangat mengagumkan. Namun, siapa sangka Adobe Photoshop hanya bisa digunakan untuk memanipulasi gambar? Dengan Adobe Photoshop kamu juga bisa membuat berbagai macam desain grafis lho.

Keleihan Adobe Photoshop

  1. Manajemen layer yang sangat baik memudahkan pengguna untuk mengelola tiap elemen yang sedang dikerjakan.
  2. Dengan menggunakan Adobe Photoshop, bahkan kamu bisa mendesain sebuah web tanpa harus menulis kodenya dan hanya dengan menggambarnya.
  3. Fitur melimpah yang bisa kamu gunakan sepuasnya.
  4. Banyak sekali tutorialnya karena kepopulerannya didunia desain grafis.
  5. Kamu bisa mengunduh berbagai macam plug-in yang berguna untuk menambah fitur keren lainnya.

5. Xara Designer

Software Desain Grafis
Software Desain Grafis
Software Desain Grafis Xara Designer

Mungkin masih belum banyak yang mengetahui software desain grafis yang satu ini. Tetapi, jangan remehkan Xara Designer. Xara Designer bisa dikatakan sebagai software desain grafis dengan fitur yang paling banyak dan sangat terkenal dengan kecepatan serta kemudahan penggunaanya yang tidak tertandingi. Mengapa Xara Designer dinobatkan sebagai software desain grafis dengan fitur yang paling banyak? Karena, selain bisa digunakan untuk memanipulasi foto dan membuat desain grafis, kamu juga bisa membuat animasi flash dengan menggunakan Xara Designer.

Kelebihan Xara Designer

  1. Fitur yang sangat banyak
  2. Terintegrasi dengan Adobe Photoshop
  3. Ketersediaan plug-in yang sangat banyak.

Itu dia software desain grafis yang paling banyak digunakan oleh desainer versi jagotutorial, Jika kamu menggunakan software lain, silahkan berpendapat dikolom komemtar ya. Dan jangan lupa untuk membagikan artikel ini agar teman kamu juga mengetahuinya.

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *