Software Gratis untuk Desain Grafis

Software Gratis untuk Desain Grafis
Software Gratis untuk Desain Grafis
Software Gratis untuk Desain Grafis

Jagotutorial – Di tangan seorang desainer grafis sebuah gambar atau ilustrasi bisa dibuat memiliki banyak arti. Namun tentunya enggak semua desainer grafis mempunyai cukup dana untuk membeli aplikasi desain grafis yang bikin kocek kosong. Untungnya sekarang ini semakin banyak software gratis untuk membantu desainer grafis lebih kreatif dalam membuat suatu kreasi.

Software Gratis untuk Desain Grafis

Daftar Isi

Berikut adalah software gratis buat kamu yang senang desain grafis:

Read More
Software Gratis untuk Desain Grafis
Software Gratis untuk Desain Grafis

SVG atau yang dikenal dengan Scalable Vector Graphics adalah format gambar yang menggunakan XML untuk membentuk  gambar vektor dua demensi.  SVG Editor adalah aplikasi open source vector graphics editor gratis yang hanya bisa dioperasikan melalui teknologi open web seperti HTML, CSS, Java Script danSVG.

Aplikasi ini dapat membuat dan mengedit gambar SVG langsung dari web browser kamu seperti Firefox, Opera, Safari dan Chrome tanpa perlu mengunduh dan menginstalnya terlebih dahulu.  Alat-alat yang disediakan juga cukup lengkap untuk bisa leluasa berkreasi.

 

2. Inscape

Inscape adalah aplikasi gratis yang menurut banyak desainer graifs tampilannya enggak kalah dengan Adobe Illustrator dan CorelDRAW. Selain sangat mudah untuk digunakan, aplikasi ini dapat digunakan pada banyak sistem operasi seperti Windows, Linux, dan Mac OS X, Snow Leopard, Ubuntu, dan lainnya.

Kemudahan lain Inkscape adalah adanya key code dan shortcut di berbagai sistem operasi. Jadi kamu enggak akan kesulitan, misalnya jika harus berpindah dari Windows ke Linux. Hasil file yang diciptakan juga berukuran sangat ringan dan dapat dibuka di CorelDRAW dan Adobe Illustrator.

3. Easel.ly

Easel.ly adalah aplikasi gratis yang mudah digunakan untuk siapa saja. Aplikasi ini dapat membantumu membuat dan membagikan informasi atau cerita melalui gambar-gambar yang digabungkan di dalam infografis dan poster. Pilihan template di Easel.ly banyak dan bervariasi sehingga dapat mendukung kreativitasmu dalam membuat infografis dan poster.

4. Daz Studio

Jika kamu suka dengan animasi dan ingin belajar cara membuatnya, Daz Studio adalah salah satu aplikasi yang bisa kamu dapatkan secara gratis. Beberapa pengguna yang sudah mencoba aplikasi ini mengatakan bahwa aplikasi ini bagus sekali untuk membuat karya seni digital dan animasi yang unik.

Kamu bisa membuat animasimu sendiri dengan menggunakan karakter orang, hewan, alat peraga, kendaraan, pengaturan cahaya dan lainnya. Aplikasi gratis ini juga bisa membantumu belajar untuk membuat karakter dari film animasimu sendiri!

5. GIMP

GIMP adalah aplikasi gratis untuk mengedit foto atau gambar multi-platform. Aplikasi ini mempunyai fitur dasar yang enggak kalah lengkap dengan photoshop. Aplikasi ini memiliki layer masking, channel mixing, curve adjustment, hue saturation, dan lain sebagainya. Bagusnya lagi, aplikasi GIMP ini bisa digunakan di semua sistem operasi komputer dan kamu bisa membuat gambar animasimu sendiri. Kamu juga harus baca 5 Langkah Menghadapi Wawancara Negoisasi Gaji

Apakah kamu tahu software aplikasi gratis lainnya untuk desain grafis? Bagi kami di kolom komentar ya.

Setelah membaca ini kamu juga bisa membaca  Software Desain Grafis Yang Paling Banyak Digunakan agar ilmumu jadi tambah lengkap.

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *